Minggu, 01 Juli 2012

Aerosmith Tunda Rilis Album Terbaru

Aerosmith Tunda Rilis Album Terbaru - New York City - Pentolan Aerosmith, Steven Tyler, telah mengambil keputusan untuk memundurkan tanggal rilis album terbaru mereka, Music From Another Dimension, dari awalnya 28 Agustus menjadi 6 November 2012, demikian yang ia beberkan saat ditelepon oleh sebuah stasiun radio di Cleveland, AS.

Tyler mengambil keputusan tersebut dengan pertimbangan karena di minggu itu akan banyak artis-artis lain yang juga telah menjadwalkan untuk meluncurkan album terbaru mereka.

"Album kami terpaksa ditunda rilisnya karena banyak sekali musisi lain yang akan mengeluarkan album pada saat yang sama, dan kami tidak ingin berebutan dan saling menginjak antar musisi. Jadi kami ambil keputusan untuk menunggu hingga beberapa bulan lagi," ujar Tyler yang juga menjadi juri acara American Idol ini.

Salah satu single dari album tersebut, berjudul "Legendary Child," telah dibawakan oleh Aerosmith di acara American Idol namun sayangnya single tersebut gagal untuk menembus tangga lagu Billboard dan iTunes.

Tyler juga mengatakan bahwa waktu luang yang mereka miliki setelah mengundurkan jadwal rilis album rencananya digunakan untuk merilis dua single terbaru lainnya seperti "Oh Yeah," lagu beraliran blues yang sempat mereka tampilkan di Minneapolis, AS untuk pembukaan tur Amerika Utara yang didukung Cheap Trick.

"Kami berhasil mengerjakan semua hal yang kami telah rencanakan, menulis materi baru yang terpengaruh oleh Aerosmith di masa lampau," ia katakan kepada WMMS.

"Setelah sekian lama, terkadang kami bisa berubah dari diri kami yang dulu, dan saya tidak mengatakan ini sebagai hal yang buruk, tetapi dari dulu kami memang mencintai musik rock dan saya suka berbagai perbedaan yang ada di band ini. Saya selalu berpikir itulah yang membedakan Aerosmith dengan band-band lainnya," ujar Tyler lagi.

Untuk info Aerosmith kunjungi Rolling Stone Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar